MPAI UAD Menyapa MBS Pleret
Program Studi Magister Pendidikan Agama Islam, Fakultas Agama Islam, Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta melaksanakan kunjungan ke Muhammadiyah Boarding School (MBS) Pleret Yogyakarta pada Jum’at, 30 Agustus 2024. Program kunjungan tersebut bernama MPAI Menyapa. Program MPAI Menyapa bertujuan untuk mengenalkan Prodi MPAI UAD kepada pengajar di sekolah-sekolah terutama di Amal Usaha Muhammadiyah. Dalam program MPAI Menyapa tersebut dihadiri oleh 30 orang yang terdiri dari pimpinan, ustadz dan ustadzah, serta pegawai MBS Pleret.
Kegiatan MPAI Menyapa diawali dengan sambutan Plt. Mudir MBS Pleret, Ustadz Fathul Mubin, M.Pd yang juga merupakan salah satu Alumni MPAI UAD. Dalam sambutannya, Ustadz Fathul Mubin, M.Pd menerima dengan baik kunjungan dari MPAI UAD sekaligus mengharapkan agar ustadz/ustadzah MBS Pleret dapat melanjutkan studinya di MPAI UAD mengikuti jejak beliau.
Kemudian, kagiatan MPAI Menyapa dilanjutkan dengan sosialisasi mengenai penerimaan mahasiswa baru Magister Pendidikan Agama Islam Universitas Ahmad Dahlan yang disampaikan oleh Dr. Wantini, M.Pd.I. selaku Dosen MPAI UAD. “Di MPAI UAD terdapat program beasiswa potongan 50% SPP bagi pegawai Amal Usaha Muhammadiyah dan bebas biaya pengembangan bagi alumni S1 UAD. Selain itu, kuliah di MPAI UAD dapat diselesaikan hanya selama 3 semester.” tutur beliau dalam sosialisasinya. Para ustadz ustadzah MBS Pleret antusias mengikuti sosialisasi tersebut.